Euro 2024

Final EURO 2024 : Spanyol 2 vs 1 Inggris

310
×

Final EURO 2024 : Spanyol 2 vs 1 Inggris

Share this article

BERLIN,- Spanyol keluar sebagai Juara Euro 2024 setelah pada laga final mengalahkan Inggris dengan skor 2-1. Ini adalah gelar keempat bagi La Furia Roja dan menjadi pemegang rekor titel terbanyak sejauh ini.

Bermain a di Olympiastadion Berlin, Jerman, Timnas Spanyol menang berkat gol dari Nico Williams (47) dan Mikel Oyarzabal (86’). Sementara Inggris hanya bisa membalas lewat Cole Palmer di menit 73.

Jalannya Pertandingan

Sepanjang babak pertama, Spanyol lebih mendominasi penguasaan bola dan permainan, namun kedua tim masih mengalami kebuntuan dan berakhir tanpa gol di babak pertama.

Kebuntuan baru pecah dua menit setelah jeda. Nico Williams menuntaskan serangan cepat dari sisi kanan yang dibangun Lamine Yamal.

Yamal mengirimkan umpan tarik yang disambut sepakan menyilang ke tiang jauh gawang Jordan Pickford.

Inggris menyamakan skor 1-1 pada menit ke-73 lewat Cole Palmer yang melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti. Bola bersarang di pojok kanan gawang Unai Simon.

Spanyol memastikan kemenangan lewat gol Mikel Oyarzabal pada menit ke-86. Marc Cucurella memberikan umpan terobosan dari sisi kiri, dan disambut sontekan Oyarzabal di depan gawang.

Sempat terlihat seperti dalam posisi offside, kemudian VAR melakukan penayangan ulang untuk gol tersebut dan kemudian mensahkan gol yang mengubah skor menjadi 2-1.

Nico Williams kemudian dinobatkan sebagai Man Of The Match pada laga Final EURO 2024, Williams Jr merupakan pemain paling penting dan berbahaya sepanjang pertandingan, menyerang sangat berbahaya, banyak bertahan, melindungi Cucurella, pindah ke lini tengah untuk melakukan kombinasi dengan Olmo serta mencetak gol pertama bagi Spanyol.

nico williams jr menjadi man of the match final euro 2024